WD Hadirkan Storage Sentinel DX4000 untuk UKM

detail berita JAKARTA - Kebutuhan akan media penyimpanan maupun perlindungan data di jaringan komputer menjadi hal yang penting. Western Digital (WD) baru-baru ini mengumumkan produk perangkat keras yang berfungsi sebagai server penyimpanan jaringan yang diperuntukkan bagi usaha kecil dan menengah di Indonesia.

Western Digital merupakan perusahaan multinasional yang bergerak di bidang perangkat elektronik dan teknologi informasi. Produk perangkat keras yang diluncurkan ini adalah WD Sentinel DX4000. Perangkat tersebut menawarkan perlindungan data lengkap dengan hardware terintegrasi dan redudansi (pengulangan data) software untuk semua perangkat yang terhubung dalam jaringan.

"WD Sentinel DX4000 ini adalah storage (media penyimpanan data) server yang bertujuan untuk mem-backup dan sebagai sentral life data dari beberapa PC yang terhubung ke Sentinel. Sentinel DX4000 ini mendukung hingga 25 PC atau user. Perangkat dapat sebagai media sharing, menyimpan dan juga backup data" ujar Tirtaputra Salim, Sales Manager, Western Digital di Hotel Le Grandeur Jakarta, kepada okezone, Rabu (14/3/2012).

Perangkat ini mendukung jaringan untuk sistem operasi, baik itu Windows maupun Mac. Selain itu, Sentinel DX4000 memiliki kapasitas media penyimpanan data sebesar 4 Tera Byte (TB) dan 8 TB. Spesifikasi yang dimiliki perangkat ini yaitu dapur pacu Intel D525 Dual Core Atom, memiliki memori RAM 2 Giga Byte (GB), dan menggunakan sistem operasi Windows Storage Server 2008 R2 Essentials.

"Terdapat juga dua port USB untuk storage perluasan apabila kita ingin menambah media kapasitas penyimpanan data, dan juga hardisk eksternal tersebut bisa untuk fungsi backup dari hardisk Sentinel ke hardisk eksternal," terangnya.

Untuk mendukung kinerja perangkat yang maksimal, Western Digital bekerja sama dengan Intel agar performa yang dihasilkan oleh Sentinel DX4000 mampu memenuhi kebutuhan pengguna dalam menyediakan solusi untuk server penyimpanan jaringan.

“Persyaratan untuk kolaborasi pada beberapa perangkat dan lokasi mengharuskan adanya solusi penyimpanan terpusat di lingkungan UKM saat ini. Intel bekerja sama dengan industri dan perusahaan seperti Western Digital untuk menyediakan teknologi yang merupakan inti dari solusi-solusi penyimpanan tersebut dan memberikan UKM sebuah platform untuk mengelola, mengorganisasi dan mengamankan data mereka untuk menjamin kelangsungan usaha” pungkas David Tuhy, General Manager, Intel Data Center and Connected Systems Group.

"Dibangun berbasis Windows Storage Server, WD Sentinel memberi pelanggan UKM kemampuan-kemampuan penyimpanan dan layanan file Windows Server, dan solusi yang ditargetkan khusus untuk segmen UKM. Kami senang melihat WD Sentinel melayani pelanggan bersama kami." terang Thomas Pfenning, General Manager, Storage, Microsoft.

Baik pengguna pribadi maupun profesional, konten atau file digital yang penting, memiliki harga yang tidak ternilai dan sering kali tidak bisa digantikan jika hilang atau berubah. Untuk penggunaan di kantor yang berskala kecil, WD Sentinel dapat memberikan beberapa cara bagi perusahaan untuk bisa melindungi informasi atau data yang penting tersebut. 

WD Sentinel DX4000 ini juga sudah dikonfigurasikan dengan drive kelas enterprise, perlindungan penyimpanan RAID, backup berbasis server built-in dan software recovery, serta terminal jaringan.
Previous
Next Post »