TOKYO - Nippon Ichi Software America (NISA), telah mengumumkan bahwa pihaknya sudah memberikan lisensi untuk penayangan 13 episode serial anime televisi Otome Youkai Zakuro di bawah judul Zakuro.
Diwartakan AnimeNewsNetwork, Selasa (6/3/2012), NISA juga akan merilis versi lengkap serial tersebut dalam format edisi premium pada Juni tahun ini. Edisi premium yang menggunakan subtittle bahasa Inggris, akan dimuat dalam dua keping DVD, termasuk art book hardcover setebal 36 halaman.
Anime supranatural sejarah berlatar di Jepang alternatif, di mana manusia dan Youkai (iblis) hidup saling berdampingan. Pemerintah juga telah mendirikan Ministry of Yokai and Humans untuk menangani masalah yang timbul antara kedua ras tersebut.
Kementrian itu tersusun atas perwakilan dari manusia, perwakilan dari Youkai serta seorang wanita bernama Zakuro yang memiliki darah setengah Youkai serta setengah manusia.
Zakuro yang dibuat berdasarkan manga Lily Hoshino tersebut akan diarahkan oleh sutradara Chiaki Kon (Hanasakeru Seishounen dan Junjou Romantica). Anime aslinya mengudara antara Oktober dan Desember 2010, dan kini disiarkan di luar Jepang lewat layanan streaming Crunchyroll. (tyo)
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon