Fujitsu Pamerkan Superphone Quad Core Antiair

detail berita


BARCELONA - Fujitsu baru-baru ini mengungkapkan Superphone besutannya di ajang Mobile World Congress (MWC) 2012. Ponsel tersebut dikabarkan memiliki kemampuan tahan air.
Seperti yang dilansir Ibtimes, Rabu (29/2/2012), Fujitsu ingin berkompetisi di pasar gadget quad-core dengan ponsel supernya pada ajang MWC 2012 di Barcelona. Meskipun belum memiliki nama, namun ponsel super besutan Fujitsu ini memiliki dapur pacu prosesor quad-core 1.5GHz dan kamera 13,1 MP. Ponsel Fujitsu tersebut memiliki ukuran layar 4,6 inci full high definition (HD) dan sensor sidik jari untuk meningkatkan keamanan, serta dus atau perlengkapan yang terpisah untuk kemampuan anti debu dan antiair-nya.
Kemampuan antiair dari ponsel Fujitsu ini dikabarkan mampu bertahan hingga kedalaman 1,5 meter. Namun, perusahaan Jepang itu mengatakan bahwa penggunaan yang ceroboh dapat merusak ponsel yang berjalan di sistem operasi Ice Cream Sandwich ini dan dalam durasi sekira 30 menit, bisa saja air akan masuk ke dalam ponsel.
Selain itu, karena ponsel super Fujitsu ini memiliki resolusi 1080p full HD, sehingga mampu mengungguli ponsel cerdas iPhone perihal kepadatan pixelnya sebesar 478 per inci, sedangkan iPhone dengan layar Retina hanya menghasilkan kepadatan pixel 326 per inci. Dengan kemampuan yang menghasilkan pixel padat tersebut, akan menjadikan ponsel Fujitsu ini memiliki layar yang berkualitas tinggi.
Meskipun jaringan LTE belum tersedia di beberapa negara seperti Amerika Serikat, Jepang dan Korea selatan, namun ponsel Fujitsu ini dikabarkan telah mendukung jaringan 4G atau LTE. Ponsel super besutan Fujitsu ini akan hadir pertama kali di Jepang pada musim panas, sedangkan ponsel akan mendarat di Eropa pada kuartal ke empat tahun 2012. Spekulasi yang berkembang mengungkapkan, ponsel super Fujitsu ini akan dibanderol antara 400 sampai dengan 500 poundsterling (sekira 5,6 juta sampai dengan 7 juta rupiah). (tyo)

Previous
Next Post »